Turun ke Jalan, 15 Juni 2007

Gilaaaa.....

ini cuma 1 kata yang mewakili perasaan dan keterkejutan saya atas respon teman-teman yang ikut kampanye kemarin tanggal 15 juni 2007. Start mulai jam 14.00, bubar Jum'an.

Saya bersama teman-teman Semarang, Anto and The Gank, Para Film Maker Indie yang kemana-mana bawa kamera MD 1000, dan ditaruh dengan cueknya di Ransel! Reza dan wadyabala Trax FM yang manis-manis... dan beberapa teman yang bergabung bersama di hari yang sangat indah itu!

Wih...hari itu kami berkampanye "Jangan Bugil di depan Kamera!" di sekitar Simpang Lima dan Jelajah Kampus Undip. Sekalian bikin Film Dokumenter tentang Gerakan ini yang makin lama makin panas dan membesar (duile...bolu kukus kali ya?)

Ini serius teman, bayangin aja, kita berhasil mengajak belasan cowok cewek, mahasiswa-mahasiswi Undip untuk bersama-sama mengucapkan Janji :

"DEMI MASA DEPAN KITA DAN INDONESIA YANG LEBIH BAIK, KAMI BERJANJI TIDAK AKAN BUGIL DI DEPAN KAMERA!"

Alhamdulillah, berarti ada belasan orang anak muda yang hari itu bisa kami ajak gabung dan CARE dengan kegilaan pornografi yang udah menyerang generasi Muda Indonesia habis-habisan!

Kami mengabadikan teriakan dan semangat mereka dalam berbelas foto, semoga bisa kami upload dalam waktu dekat di situs ini. Eh Ya, beberapa responden mengatakan bahwa mereka mengerti gerakan ini dari media massa dan radio. Mereka mengaku mengerti benar maksud kampanye ini, karena banyak bukti bertebaran, betapa Anak Muda sudah dikondisikan menjadi bintang-bintang film porno berikutnya.

Jam 16.00, kampanye kami selesai dan dilanjutkan dengan Wawancara di TRAX FM Semarang. Seru juga menebarkan ide dan kampanye dengan cara turun ke jalan.

Saya mengatakan bahwa Indonesia sudah masuk Gelombang 4, tingkat penyebaran dan pembuatan Film Porno. Tinggal 2 tingkat berikutnya, kita akan masuk ke gelombang Kriminalitas dan Pornografi Anak.

Kalau nggak dihentikan dari sekarang, sama saja dengan membunuh adik-adik kita di masa depan!

So? Jangan diam dan hanya bingung! Bergerak dan dukung Kampanye ini.

Salam

Sony Set.
0818 936 046
http://tvlab.blogspot.com
http://www.janganbugildepankamera.org
"Thanks buat teman2 semarang dan Trax FM yang udah support kampanye kami!"

Comments